5 Tips Tetap Semangat Selesaikan Skripsi
Kejenuhan sering melanda mahasiswa saat menyusun skripsi. Hal itu membuat mereka malas melanjutkan penulisan, sehingga kelulusan menjadi tertunda. Nah, untuk mengantisipasinya, yuk intip tips agar tetap semangat dalam menyelesaikan skripsi berikut ini.
1. Pasang target
Dalam menyusun skripsi, kamu harus punya target kapan dapat menyelesaikannya. Buat jadwal dan perencanaan sejak awal, seperti waktu yang dibutuhkan untuk cari data, cari literatur, dan proses penulisan sendiri.
2. Cari motivasi
Belajarlah dari orang-orang yang bisa memberikan motivasi. Jadikan teman atau senior yang lulus tepat waktu sebagai teladan dalam menyelesaikan penulisan skripsi.
Baca Juga: 10 Tips Karier untuk Usia 20-an
3. Susun skripsi di lingkungan yang kondusif
Saat menulis skripsi, pastikan kamu berada di lingkungan yang kondusif. Kamu juga bisa mengerjakan skripsi di berbagai tempat baru, seperti taman atau kafe, untuk mencegah kejenuhan.
4. Bersosialisasi
Beberapa mahasiswa memilih menyendiri saat menyusun skripsi. Agar tetap semangat, sebaiknya kamu tetap bersosialisasi dengan teman-teman. Luangkan waktu untuk jalan-jalan dengan teman. Cara ini dilakukan supaya kamu tidak terlalu stres. Selain itu, teman juga bisa memberikan semangat dan dukungan dalam penyusunan skripsi.
5. Ajak ngobrol dosen pembimbing
Jangan sungkan untuk mengutarakan kesulitan kepada dosen pembimbing. Sebab, orang yang paling memahami isi skripsimu tak lain adalah dosen pembimbing dan diri sendiri. Selamat mencoba!
news.okezone.com
Posted
on Kamis, 17 September 2015