Lazada Indonesia
Yang Paling Baru

Satin dan Topi Bonnet untuk Pria di Paris Fashion Week


Paris Fashion Week hampir tak jauh beda dari koleksi busana pria yang ditampilkan di London dan Milan. Sejumlah desainer menyuguhkan koleksi busana pria yang bisa dibilang nyeleneh, tetapi ada juga yang bisa jadi inspirasi.

Beberapa koleksi nyentrik itu dibawakan desainer asal Belgia, Walter Van Beirendonck. Entah untuk mencuri perhatian atau memang ingin memberi alternatif bagi pria dalam berbusana, dia sedikit keluar dari aturan mainstream dengan memilih yang berbeda.

Koleksi itu merentang dari piyama dari bahan satin, dengan motif print seperti vas bunga, atau perpaduan warna-warna lembut seperti putih, coklat, kuning, atau ungu. Yang membuat koleksi desainer asal Belgia ini tampak nyeleneh adalah ketika ia mendandani model dengan rambut warna emas, aksesori sarung tangan motif ular piton, atau bonnet (topi perempuan  abad pertengahan yang bercaping lebar dengan tali yang diikat di bawah dagu).

Tak lupa jika diperhatikan lagi lebih seksama, ia memakaikan beragam jenis kaus kaki motif kartun dan sepatu dengan warna berbeda kiri dan kanan. Potongan atasan seperti kaus, kemeja, atau piyamanya rata-rata berleher V yang curam.

Selain Van ada dua desainer lain yang memberi sentuhan berbeda dan cukup menarik. Seperti setelan kemeja dan jas warna monokrom yang unik, dari hitam hingga putih. Koleksi Julius untuk Spring/Summer 2014 menghadirkan gaya berbusana yang lebih siap pakai.

Begitu juga dengan koleksi desainer lain sepetri John Galliano, Givenchy, atau Maison Martin Margiela. Haider Ackermann menampilkan koleksi busana berbahan satin dengan warna-warna neon yang mencolok. Di antaranya atasan warna ungu atau celana panjang warna biru terang dipadukan dengan sepatu warna merah jambu. Penggunaan bahan satin yang jatuh dengan kombinasi warna terang membuatnya jadi sebuah tantangan bagi pria dalam berbusana.

Selain desainer asal Eropa, ada sejumlah desainer Asia yang turut ambil bagian dalam Paris Fashion Week. Di antaranya Yohji Yamamoto, yang menyuguhkan ciri khasnya dengan penggunaan warna-warna hitam dan abu-abu dengan sentuhan warna kuning dan biru langit.

Koleksi busana pria dari perancang asal Jepang itu sudah tidak diragukan lagi. Koleksinya kali ini masih seperti yang diumbar sebelumnya, yaitu tidak harus serasi untuk pria. Misalnya celana pendek dengan jaket, atau celana panjang yang dipotong tepat di bagian lutut dengan kemeja berleher tinggi motif abu-abu dan putih. Yohji dan beberapa desainer Asia lainnya memberi kejutan dalam pekan mode Paris ini. Selain dia, ada Wooyoungmi dan Juun J dari Korea Selatan, serta Yusuke Takahashi dan Junya Watanabe dari Jepang.


twitnews.blogspot.com

Diet Manusia Gua Zaman Batu, Diet Terbaik?


Ada banyak cara menurunkan berat badan. Tetapi, penelitian terbaru menunjukkan makan seperti manusia gua, zaman dulu bisa menjadi cara terbaik. Bagaimana bisa? Mengikuti diet yang sama dengan nenek moyang zaman batu dulu, kabarnya diet tersebut bisa menjadi salah satu cara paling efektif untuk menjaga tubuh tetap langsing. Demikian mengutip femalefirst.

Para ilmuwan menemukan, setelah meneliti perempuan selama dua tahun, perempuan yang makan seperti pendahulu mereka mampu menurunkan dua kali lemak tubuh selama enam bulan pertama daripada yang menjalani diet modern. Lingkar pinggang juga menyusut lebih besar dan tingkat lemak darah berbahaya menurun lebih tajam.

Cavewoman atau paleo merupakan diet berfokus makanan seperti buah, kacang-kacangan, sayuran dan daging tanpa lemak dan melarang makanan seperti sereal, produk susu dan pasta. Dalam sebuah laporan tentang temuan, yang terpublikasi di European Journal of Clinical Nutrition tersebut, peneliti mengatakan, “Diet paleolitik berefek menguntungkan lebih besar daripada diet Nordic mengenai massa lemak, obesitas perut dan trigliserida pada wanita obesitas pascamenopause.”

Pada akhir studi dua tahun, ada jauh lebih sedikit dari perbedaan antara kedua kelompok, yakni menunjukkan penurunan berat badan melambat pada mereka yang menjalani diet zaman batu. Catherine Collins, kepala ahli gizi di Rumah Sakit St Georges London. Inggris mengatakan diet Stone Age muncul mempercepat penurunan berat badan dalam enam bulan pertama. Tapi dia menekankan perempuan tampaknya kehilangan sedikit lemak saat studi berlangsung.

Ia kepada Mail Online mengatakan, “Itu mungkin karena diet paleolitik sangat rendah protein, kurang daging, telur, keju dan susu. Salah satu efeknya memperlambat tingkat metabolisme tubuh saat membakar kalori. Seperti penurunan tingkat metabolisme di beberapa titik yang akan menghentikan seseorang menurunkan berat badan.”


semuaadadisini.com

Zebrafish: Si Kecil Bermanfaat Besar

Hewan memiliki peranan yang sangat penting dalam penelitian biologi dan kedokteran (biomedis). Kita bisa mempelajari penyebab atau proses terjadinya suatu penyakit pada level organisme, sel, atau molekul dengan cara membuat hewan memiliki penyakit yang sama atau mirip dengan penyakit-penyakit yang diderita manusia. Selanjutnya, berdasarkan informasi tersebut, kita bisa merancang terapi yang tepat untuk penyakit-penyakit ini. Hewan-hewan yang digunakan untuk keperluan tersebut dinamakan sebagai organisme model.

Organisme model yang ideal untuk penelitian biomedis adalah yang mirip dengan manusia secara filogenetis, memiliki tingkat reproduksi tinggi, dan biayanya terjangkau. Tikus rumah atau mus musculus sejauh ini merupakan hewan yang paling banyak digunakan. Namun, dalam artikel ini, kita akan berkenalan dengan hewan lain yang relatif masih baru sebagai organisme model yang tak kalah besar manfaatnya. Inilah dia, zebrafish.

Asal dan Karakteristik Zebrafish
Zebrafish atau Danio rerio adalah spesies ikan air tawar yang berasal dari Asia Selatan dan Pasifik. Mereka tidak hanya biasa ditemukan di sungai, rawa, atau di sawah, tetapi juga cukup sering dipelihara di akuarium dan mudah didapatkan di toko.


Spesies ini dinamakan zebrafish karena memiliki garis-garis hitam pada kulit luarnya yang membuat mereka tampak seperti zebra. Zebrafish betina dan jantan dapat dibedakan dari dua karakteristik utama. Pertama, zebrafish betina umumnya lebih besar dan memiliki bentuk abdomen (perut) lebih bundar karena membawa banyak telur, sedangkan zebrafish jantan terlihat lebih kurus di daerah abdomen. Kedua, zebrafish jantan cenderung berwarna lebih kekuningan di bagian sirip samping dan ekornya.

Keunggulan Zebrafish sebagai Organisme Model
Zebrafish memiliki beberapa karakteristik yang membuat hewan ini sangat bermanfaat sebagai organisme model. Di antaranya adalah tingkat reproduksi zebrafish yang sangat tinggi. Sepasang zebrafish dapat menghasilkan sekurangnya 200 embrio setiap minggu.

Perkembangan embrio zebrafish berlangsung di luar rahim sehingga memudahkan para peneliti untuk melakukan manipulasi. Embrio zebrafish memiliki kulit yang transparan sehingga proses perkembangan organ dapat diamati secara langsung di bawah mikroskop. Perkembangan embrio zebrafish terjadi secara cepat sehingga pengamatan tidak perlu dilakukan dalam waktu lama. Dalam 24 jam, organ-organ yang penting sudah mulai terbentuk, jantung sudah berkontraksi dan sirkulasi darah sudah berjalan.

Zebrafish biasanya menjadi dewasa di usia 3-4 bulan. Pada umur ini mereka mencapai kematangan seksual dan dapat mulai bereproduksi. Ukuran zebrafish dewasa hanya sekitar 2-3 cm sehingga tidak membutuhkan ruang yang besar untuk pemeliharaannya. Karena alasan ini pula, biaya pemeliharaan zebrafish relatif lebih murah daripada tikus.

Keuntungannya secara logistik menjadikan zebrafish sebagai organisme yang ideal untuk penelitian yang membutuhkan jumlah sampel yang besar seperti dalam studi screening. Selain itu, salah satu keuntungan utama dari zebrafish dalam penelitian biomedis adalah tingkat kemiripannya dengan manusia. Informasi genetik zebrafish menunjukkan bahwa 70% gen manusia terdapat pada zebrafish, yang berarti bahwa hasil-hasil penemuan dari studi zebrafish kemungkinan besar dapat diaplikasikan pada manusia. Angka ini tentu saja lebih kecil dibandingkan dengan kemiripan antara tikus dan manusia yang sama-sama termasuk golongan mamalia. Akan tetapi, kelebihan-kelebihan zebrafish yang lain yang tidak dimiliki oleh tikus membuat hewan ini sebagai organisme model komplemen yang dapat melengkapi tikus dalam penelitian biomedis.


Zebrafish Mutan dan Transgenik
Manipulasi dan analisis genetik lebih mudah dilakukan pada zebrafish daripada tikus karena embrio zebrafish transparan dan perkembangannya terjadi di luar tubuh induk. Contohnya adalah pada tahun 1990an, saat dua penelitian genetik berskala besar dilakukan di Tubingen dan Boston. Dalam studi screening tersebut, mutagen (bahan yang menyebabkan mutasi) diberikan ke ribuan zebrafish untuk menginduksi mutasi secara acak. Screening ini menghasilkan ribuan mutan (zebrafish yang mengalami mutasi), yang teridentifikasi memiliki kelainan pada perkembangan embrionik.

Mutan-mutan zebrafish sangat berguna untuk mendapatkan informasi tentang gen-gen atau proses biologis penting dalam perkembangan embrionik pada vertebrata. Beberapa zebrafish mutan ini juga dapat digunakan sebagai model penyakit karena mengalami mutasi gen dan gejala yang sama dengan penderita penyakit tersebut. Kemudahan serta kekayaan informasi yang bisa didapatkan melalui zebrafish mutan mendorong para peneliti lain untuk melakukan screening serupa dalam skala yang lebih kecil.

Berikut ini adalah beberapa contoh mutan-mutan yang dihasilkan dari screening di Tubingen dan Boston:

a. Mutan Jekyll
Pada mutan jenis ini terdapat kelainan katup jantung yang menyebabkan darah di ventrikel (bilik) dapat mengalir kembali ke atrium (serambi) jantung. Dari informasi ini kita tahu bahwa gen yang termutasi pada ikan ini sangat penting dalam pembentukan katup jantung. Kemudian setelah dianalisis lebih lanjut, gen jekyll merupakan gen yang mengkode enzim untuk produksi glikosaminoglikan. Oleh karena itu, kita mendapatkan informasi kedua bahwa glikosaminoglikan penting dalam pembentukan katup jantung pada embrio zebrafish.

b. Mutan Yquem
Mutan ini memiliki mutasi gen dan gejala yang sama pada penderita hepatoerythropoietic porphyria, yaitu penyakit genetik akibat defisiensi gen yang penting dalam pembentukan heme (komponen hemoglobin) pada sel darah merah

c. Mutan Sapje
Ini merupakan jenis mutan zebrafish yang bisa dijadikan model untuk penyakit otot Duchenne muscular dystrophy, yaitu penyakit genetik akibat mutasi pada gen pembentuk komponen struktur otot.


Selain mutan-mutan hasil screening ini, terdapat juga metode manipulasi genetik yang dinamakan transgenesis, yaitu dengan cara memasukkan gen ke dalam sel tertentu di zebrafish. Zebrafish ini dinamakan zebrafish transgenik. Sebagai contoh, zebrafish untuk model penyakit leukemia dibuat dengan memasukkan gen penyebab kanker, bernama myc, ke dalam sel limfosit. Ikan ini memiliki gejala yang mirip dengan leukemia limfoblastik akut pada manusia.

Beberapa zebrafish transgenik juga dihasilkan dengan memasukkan gen yang mengkode protein fluoresen yang berpendar ketika disinari dengan panjang gelombang tertentu. Contohnya adalah green fluorescent protein atau GFP, yang berasal dari ubur-ubur, ia mengeluarkan sinar berwarna hijau jika diberikan sinar biru atau ultraviolet. Protein fluoresen sangat berguna untuk identifikasi sel yang akan diobservasi. Metode ini sudah sangat umum dipakai pada tikus, namun kegunaannya menjadi lebih besar jika dikombinasi dengan embrio zebrafish yang transparan. Dengan metode ini kita bisa mengamati sel yang berwarna dengan jelas di bawah mikroskop.

Contoh penelitian menggunakan GFP misalnya pada penelitian sel endotel (sel yang membentuk dinding pembuluh darah) dilabel dengan GFP untuk pengamatan proses perkembangan sistem pembuluh darah pada masa embrionik. Contoh lainnya adalah pada zebrafish yang diberikan DNA zebrabow, yang terdiri dari gen fluoeresen merah, kuning, dan biru. Metode ini digunakan agar sel-sel di dalam tubuh ikan memiliki fluoresen dengan warna yang sangat bervariasi sebagai hasil kombinasi dari ketiga fluoresen tersebut. Salah satu kegunaan ikan ini adalah untuk mempelajari asal-usul dari sel-sel dalam suatu jaringan karena sel-sel yang berasal dari sel induk yang sama akan mempunyai fluoeresen yang sama pula.

Sayangnya, karakteristik kulit yang transparan tidak didapatkan pada zebrafish dewasa karena munculnya proses pigmentasi. Namun, mengingat manfaat yang besar dari organisme model yang memiliki kulit transparan, para peneliti di Boston kemudian membuat zebrafish bernama casper yang memiliki kulit transparan hingga saat mencapai usia dewasa. Casper merupakan hasil perkawinan ikan mutan nacre yang tidak memiliki melanosit (penghasil pigmen hitam) dan roy yang tidak memiliki iridophore (pigmen yang membuat kulit ikan tampak mengkilat).


Sangat menarik, bukan? Dengan demikian, kini kita tahu bahwa zebrafish si hewan kecil ini ternyata punya manfaat yang sangat besar bagi dunia penelitian, yang tentunya bertujuan untuk kesehatan dan kemaslahatan umat manusia.


majalah1000guru.net

17 Foto Menakjubkan National Geografhic


















8 Gadget yang Membuat Rumahmu Terlihat Modern

Rumah Modern, SmartHome, Rumah masa depan, atau apalah namanya itu. Pasti kalian mau memilikinya kan? Terus caranya Piye!? Ya kamu harus punya uang tentunya. Sebenarnya yang membaut rumah kalian Modern adalah barang-barang canggih yang ada didalamnya, barang-barang itu harus terkoneksi dengan perangkat canggih seperti WiFi, Bluetooth, dll. Seperti Brang-barang di bawah ini yang di Review dan ditulis hanya untuk kamu.

1. Cube 3D Printer

Adalah sebuah printer 3D portabel yang memang diciptakan untuk pemakaian di rumah karena memang bentuknya yang sangat sederhana dengan fungsi yang memang juga terbatas. Uniknya Cube tersedia koneksi Wi-Fi selain USB dimana kita bisa mencetak 3D secara nirkabel. Cube sendiri bisa menghasilkan sebuah barang 3D dengan ukuran maksimal 140x140x140 mm dan menggunakan bahan plastik jenis ABS yang terdiri dari 10 warna. Cube akan dijual di harga US$ 1.299 (sekitar Rp. 10 jutaan).

2. Desktop Chillout Fan

Sangat menyenangkan kalau rasanya memiliki kipas stylish dan juga user friendly terhadap portabel lain. Ya itu terdapat pada Desktop Chillout Fan Kipas Angin yang terhubung dengan USB ini sangat cocok untuk dirumah dan kantor Kamu.

3. Boom Boom Speaker

Speaker ini diklaim menghasilkan suara jernih dan besar meski bentuknya kecil. Dan sekarang sudah tersedia di pasar Indonesia dengan harga 109,99 dolar. Daya baterai speaker mobile Boom Boom Speaker diklaim bisa bertahan hingga 10 jam, dan dengan koneksi Bluetooth, perangkat itu bisa digunakan kapan saja dan di mana saja. Pengguna juga bisa memutar musik melalui perangkat-perangkat berkemampuan Bluetooth yang terhubung dari jarak hingga kurang lebih 15 meter.

4. Legrand Light Switches Susah menjelaskan lampu pintar yang canggih ini. Kalian bisa liat aja di Youtube


5. WeMo Switch and Motion Smart Plugs

Sesuai namanya WeMo Light Switch adalah sebuah saklar lampu yang bisa dikontrol melalui koneksi internet dengan bantuan ponsel Android atau iOS. Dengan WeMo Light Switch kita bisa menjadwalkan kapan harus menyalakan dan mematikan lampu atau dikontrol secara manual melalui ponsel dan bantuan aplikasi yang ada. Pemasangannya juga sangat mudah, cukup ganti saklar lampu lama anda dengan yang satu ini. WeMo Light Switch akan dijual dengan harga US$ 49.

6. Aros Air Conditioner

Pertama disainnya yang cantik dengan tombol sentuh (touch control) serta adanya "sayap" untuk menutup lubang di samping. Kedua, AC Window ini punya koneksi Wi-Fi dan punya aplikasi Wink yang bisa digunakan untuk mengontrol AC sekaligus mencatat pemakaian listrik sehingga kita bisa tahu berapa banyak uang yang kita keluarkan untuk AC ini per bulannya.

Ketiga, di dalam Aros juga punya sensor yang akan otomatis mematikan AC ketika kita sedang keluar ruangan dan otomatis menyala ketika kita kembali. Bahkan Aros bisa di-set untuk mati atau nyala berdasarkan posisi GPS, jadi kalau anda sedang keluar dari rumah, otomatis Aros bisa mati dengan sendirinya tanpa kita harus mengontrolnya melalui ponsel.

7. Cree and Philips LED Light Bulbs

8. Umbra Shift Cup Lamp
Jangan membayangkan penampilan sederhana lampu ini, membuat Kamu berpikir ini lampu biasa. Lampu kecil ini sebenarnya cukup cerdas. Umbra, Perusahaan yang membuat lampu menciptakan lampu ini sebagai percobaan desain barang-barang dalam rumah modern. Lampu LED yang bertindak sebagai sumber cahaya, berguna wadah penyimpanan, dan USB charger.


Baca Juga:
Tips Aplikasi WeChat yang Perlu Anda Ketahui
7 Cara Mudah Agar Tetap Sehat di Musim Flu
Miss V Sering Becek? Cek 5 Kemungkinan Penyebabnya
Fakta Tentang Hubungan, Cinta, dan Pernikahan yang Wajib Kamu Baca
7 Rempah Dapur Yang Ternyata Bermanfaat Untuk Kecantikan

Fakta-Fakta Tentang CEO yang Harus Kalian Tahu

Fakta-Fakta Tentang CEO yang Harus Kalian Tahu


1. Gaji meningkat jauh lebih besar
Disaat pekerja Amerika bergulat dengan upah dan pasar kerja yang tidak pasti, ada satu kelompok yang tidak perlu khawatir tentang kenaikan gaji yaitu CEO. 350 perusahaan terbesar di negara itu dengan pendapatan rata-rata kompensasi CEO - termasuk gaji dan nilai opsi saham yang telah dieksekusi - adalah $ 14.100.000 pada tahun 2012, naik hampir 13% sejak tahun 2011 dan 37% sejak tahun 2009, menurut sebuah studi oleh Economic Policy Institute di Washington, DC.

Dalam jangka panjang, angka pertumbuhan CEO akan lebih dramatis - terutama bila dibandingkan dengan gaji para pegawainya. Dari tahun 1978 sampai 2012, kompensasi CEO meningkat lebih dari 875%, disesuaikan dengan inflasi, dibandingkan dengan pertumbuhan 5,7% pada kompensasi pekerja selama periode yang sama, menurut EPI. Termasuk nilai opsi saham, perbandingan kompensasi CEO dan pekerja adalah 18-1 pada tahun 1965; sedangkan 201-1 di tahun 2012.

2. Semakin tinggi gaji, semakin rendah produktivitas
Gaji tinggi bagi para CEO benar-benar dapat membahayakan kinerja perusahaan mereka, "yang diukur dengan nilai pemegang saham dan keuntungan perusahaan," menurut sebuah studi Interface edisi Desember 2013, sebuah jurnal ilmiah peer-review.

"Apa yang terjadi ketika Anda dibayar tinggi?" Kata J. Scott Armstrong, profesor pemasaran di The Wharton School di University of Pennsylvania, dan penulis penelitian. "Anda memutuskan Anda bekerja untuk uang dan bukan nilai intrinsik atau kepentingan dalam pekerjaan, dan itu bukan hal yang baik bagi perusahaan." Para penulis mengatakan bahwa kompensasi yang tinggi dapat menyebabkan CEO mengabaikan pengambilan keputusan lainnya. Studi ini juga menemukan bahwa banyak CEO yang dibayar untuk menjadi "beruntung"; misalnya, kepala eksekutif di industri minyak kompensasinya digunakan untuk meningkatkan keuntungan yang dihasilkan dari fluktuasi harga minyak mentah, padahal "faktor di luar kendali mereka."

3. Banyak BawahanNya meragukan mereka
Banyak eksekutif senior mengungkapkan frustrasi dengan CEO mereka. "CEO yang paling bertanggung jawab atas strategi organisasi," kata Paul Leinwand, partner di konsultan Strategy&. tetapi dalam survei yang dilakukan oleh perusahaannya, 55% dari eksekutif senior mengatakan mereka khawatir bahwa perusahaan mereka "tidak fokus pada melaksanakan strategi."

Apapun perasaan mereka tentang CEO mereka, banyak tim pimpinan perusahaan sebenarnya tidak memiliki rencana B. Hanya 46% dari perusahaan memiliki proses formal untuk mengembangkan calon penggantinya pada posisi eksekutif kunci, menurut laporan terbaru oleh Stanford Graduate School of Business, dan hanya 25% dari responden setuju bahwa ada kandidat memadai calon penerus yang siap untuk posisi CEO di perusahaan mereka. "Temuan ini mengejutkan, mengingat pentingnya kepemimpinan yang kuat untuk memiliki kinerja jangka panjang sebuah organisasi," penelitian mencatat.

4. CEO kebanyakan laki-laki
Ada satu hal yang membuat mereka lebih baik untuk menempati di jabatan tertinggi: yaitu memiliki kromosom Y. Jumlah CEO Wanita saat ini hanya di bawah 5% berdasarkan Fortune 500 CEO positions and Fortune 1000 CEO positions, menurut sebuah survei yang dilakukan oleh Catalyst, sebuah organisasi nirlaba dengan misi untuk meningkatkan kualitas bagi perempuan. Dan sekitar 15% berada di posisi eksekutif perusahaan-perusahaan.

Secara keseluruhan, jumlah CEO perempuan yang menjalankan perusahaan telah meningkat menjadi 23 wanita sejak 6 dekade lalu. Meski begitu, berdasarkan tren saat ini, sepertiga dari para CEO dipastikan akan diduduki perempuan pada tahun 2040, menurut survei Strategy&, yang didasarkan pada data dari 2.500 perusahaan publik terbesar. Desember lalu, misalnya, CEO General Motors (GM) Mary Barra, 52 tahun, menjadi CEO wanita pertama dari sebuah perusahaan otomotif global.

5. Mempunyai masalah di Twitter
Media sosial adalah pedang bermata dua bagi CEO: yaitu memungkinkan mereka berhubungan dengan pelanggan dan masyarakat, tetapi juga dapat sebagai media pelanggan mereka dan masyarakat untuk mengomentari segala kesalahan perusahaannya dan dirinya.

Dalam satu kasus baru-baru ini, pelanggan dan karyawan bersuara di Twitter mengomentari CEO Mozilla Brendan Eich setelah terungkap telah menyuap $ 1.000 untuk membeli 2008 suara dalam kampanye melarang pernikahan gay di California. Isu ini terbukti sangat mengganggu bagi perusahaan perangkat lunak tersebut, Eichpun mengundurkan diri bulan lalu. Tahun lalu juga, Jason Goldberg, CEO dan pendiri perusahaan e-commerce Fab, terlibat perkelahian di Twitter dengan anggota masyarakat atas liputan negatif media terhadap perusahaanNya.

Media sosial telah memiliki efek untuk merendahkan para CEO, kata Daryl Koehn, profesor di departemen etika dan hukum bisnis di University of St Thomas, di Minnesota. "Siklus berita sekarang begitu singkat maka dari itu para CEO perlu merespon cukup cepat untuk menawarkan permintaan maaf," katanya. "Jika mereka menunda delapan atau sembilan hari, penundaan itu akan tampak seperti sebuah keabadian."

6. Apa yang dibutuhkan CEO?
Yang terkhir. Faktanya adalah, 37% dari CEO khawatir bahwa kurangnya kepercayaan dalam industri mereka bisa membahayakan pertumbuhan perusahaan mereka, menurut PricewaterhouseCoopers “2013 Global CEO Survey.”

Tapi memenangkan kepercayaan publik merupakan tantangan berat: Hanya 9% orang Amerika mengatakan mereka sangat menilai kejujuran dan standar etika CEO perusahaan-perusahaan besar, menurut survei tahun 2013 yang dilakukan Public Affairs Council, kelompok perdagangan untuk urusan profesional publik. (Sebagai perbandingan, 7% dari orang memiliki tingkat kepercayaan yang tinggi di pejabat terpilih di Capitol Hill, sementara 49% mengatakan mereka memiliki tingkat kepercayaan yang tinggi dalam pemilik usaha kecil.).