Lazada Indonesia
Yang Paling Baru

3 Tips Cepat Dapatkan Perut Ramping


Tidak semua cara dapat dihalalkan dalam mendapatkan perut ramping. Bobot yang tidak proporsional kadang membuat manusia gelap mata untuk menjajal ramuan dan treatment apapun untuk mendapatkan ukuran tubuh idaman. Namun perlu diketahui, diet haruslah diikuti dengan bola hidup baik dan sehat.

Ada tiga tips utama yang akan dibagikan kepada para pembaca. Tips-tips tersebut dibagikan agar pembaca tidak salah mengartikan cara diet yang tepat untuk mendapatkan berat badan yang proporsional.

Pola Makan 
Salah satu upaya mendapatkan berat badan yang proporsional adalah dengan mengatur pola makan. Biasanya orang Indonesia, khususnya perempuan akan mencari makanan kecil untuk dimakan di waktu senggang (ngemil), dimana hal tersebut sebenarnya tidak diperlukan.

Makanan kecil bukanlah hal yang membahayakan, namun makanan tersebut akan lambat dicerna tubuh sehingga akan menjadi kandungan lemak yang dapat menimbulkan penyakit. Makanlah jika perut mulai lapar dengan karbohidrat yang sesuai, gunakan porsi secukupnya dan gizi seimbang. Jika sudah mendapatkan energi dari makan besar, usahakan hindari kegiatan ngemil.

Pola Hidup
Disamping pola makan, pola hidup juga harus diperhatikan. Selain mengatur jumlah porsi makanan yang masuk ke dalam tubuh, tubuh juga perlu diimbangi dengan olahraga dan istirahat yang teratur. Olahraga berfungsi untuk membakar lemak yang tidak perlu di dalam tubuh, sedangkan tidur yang cukup akan akan membuat tubuh mengembalikan energinya setelah beraktivtas.

Niat
Yang terpenting dari semuanya adalah niat sang pelaku diet. Terkadang orang yang melakukan diet ingin melakukan cara yang instan, sementara semua yang dilakukan harus secara bertahap dan rutin setiap hari. Kebanyakan dari mereka gagal karena merasa menjaga pola makan dan pola hidup begitu susah dan memakan waktu lama.


harianpost.net