Lazada Indonesia
Yang Paling Baru

Tips Sederhana untuk Menyewa Apartemen Ketika 'Traveling'


Biasanya, perjalanan itu tak hanya dilakukan dalam satu hari. Makanya, perlu tempat untuk bermalam. Kamu tak perlu khawatir, sekarang sudah menjamur berbagai macam penginapan. Mulai dari hostel, hotel, guest house, bahkan apartemen.

Berbicara tentang sewa-menyewa apartemen, biasanya ini dilakukan saat kamu sedang melakukan perjalanan dalam group. Supaya memudahkanmu dalam melakukan hal itu, ketahui dulu tips-tips berikut ini.

Jangan lupa periksa harga hotel atau hostel setempat
Kalau kamu ingin tetap berhemat saat traveling, jangan lupa melakukan pemeriksaan harga hotel atau hostel, yang akan dibandingkan dengan harga sewa apartemen. Dengan begitu, kamu akan dapat penawaran terbaik.

Baca Juga: 6 Tips Diet Sehat

Kalau kamu melakukan pemesanan secara online, periksa kembali kepercayaan iklan tersebut
Kalau kamu sudah ragu, sebaiknya jangan lanjutkan proses pemesanan. Periksa testimoni akan apartemen tersebut, jangan hanya tergiur iklan yang begitu bagus.

Paham kalau foto apartemen tak akan sama persis seperti hasilnya
Karena kamu belum melihatnya secara langsung, maka otomatis akan mengandalkan foto. Pahami kalau foto akan lebih bagus dari keadaan aslinya. Itu juga berlaku untuk hotel dan hostel dimanapun.

Ketahui tentang biaya tambahan
Apakah ada biaya pembersihan saat kamu selesai menyewanya juga jadi satu hal penting untuk diketahui. Tapi kalau ada furniture yang rusak, kemungkinan besar kamu harus menggantinya.

Periksa seluruh bagian kamar
Keadaan kasur, lemari, meja, atau apapun yang ada di sana saat check in. Sehingga, bebas dari biaya tak terduga yang timbul dari kesalahan yang enggak pernah kamu lakukan. Tak hanya keadaannya, namun kebersihannya pun harus kamu perhatikan.

Selain kamar, jangan lupa periksa dapur dan kamar mandi
Pastikan semua dalam keadaan yang baik. Tak ada yang rusak ataupun kotor. Semua berfungsi dengan baik, tempat menginapmu pun akan terasa lebih nyaman. Setelahnya, kamu jadi bisa mempertimbangkan akan menyewa apartemen dalam sistem yang seperti apa. Namun, tak menutup kemungkinan juga kalau kamu malah jadi tak berniat untuk menyewa apartemen.


bintang.com